Banyak tipe blower yang dibuat oleh supplayer blower, dan tipe blower tersebut membedakan fungsi dan peformance blower. Agar kita tidak salah dalam memilih blower yang akan kita gunakan dalam dust collector mari kita pelajari sekilas tentang blower.

blower

1.Blower tipe daun kipas lurus (straight) : sering digunakan untuk mentransport material yang sifatnya kasar seperti serbuk kayu yang kasar, tipe daun kipas lurus ini memudahkan lewatnya material sehingga blower tidak terhambat yang menyebabkan kebuntuan pada alur material.

2. Blower tipe daun kipas lengkung (centrifugal) : blower ini digunakan pada material yang bersifal lembut seperti halnya asap maupun gas kimia, tetapi untuk mentransport material kimia yang dapat merusak logam tentunya bahan yang digunakan dalam membuat blower harus tahan terhadap kimia tersebut.



blower

Setiap blower tentu memiliki karakteristik masing - masing tergantung produsen pembuatnya. Blower juga memiliki spesifikasi khusus terkait static pressure dan kapasitas hisap yang dihasilkan. Untuk menentukan seberapa besar kapasitas blower yang dipakai pada sistem dust collector silahkan simak ulasan cara menghitung kapasitas dust collector.